KODIM 0813 BOJONEGORO, LAKSANAKAN KERJASAMA VACSINASI COVID -19, KARYAWAN PT PJSP BOJONEGORO


PT.
Putera Jaya Sakti Perkasa Kabupaten Bojonegoro melaksanakan Program Vaksinasi COVID-19 bagi karyawan (250 orang) melalui kerjasama dengan Kodim 0813 Bojonegoro & Polkes Bojonegoro yang bertempat di PT Putera Jaya Sakti Perkasa, Senin (Senin, 26/7/2021).

Pada kesempatan tersebut, Heldy Harnanta sebagai HRD Manager PT Putera Jaya Sakti Perkasa juga menyampaikan apresiasinya terhadap Kodim 0813 Bojonegoro dan Polkes Bojonegoro yang melibatkan interaksi sektor swasta dalam Serbuan Vaksinasi. Dengan demikian PT Putera Jaya Sakti Perkasa (PJSP) Bojonegoro dapat melindungi para karyawan/ti nya dari pandemi. Semua pihak bergotong royong mendukung pemulihan ekonomi Indonesia.

“Kami berterima kasih kepada Kodim 0813 dan Polkes Bojonegoro yang memberi ruang pada sektor usaha untuk ikut program Serbuan Vaksinasi ini. Hal ini penting untuk mendukung kesehatan dan keselamatan serta Kepercayaan diri para karyawan dalam bekerja” ujar HRD Manager Heldy Harnanta, Senin (26/7/2021).

Para karyawan PJSP Bojonego harus mematuhi aturan ketat terhadap protokol kesehatan, seperti menjaga menjaga dan menggunakan masker. PT. PJSP juga menerapkan Peraturan Pemerintah yang membatasi aktivitas kantor. Nantinya, ketika seluruh karyawan sudah mendapatkan vaksinasi, PJSP akan menjalankan protokol kesehatan yang telah ditetapkan untuk mendapat arahan lebih lanjut dari Pemerintah.

Sementara itu, Peltu M. Ali Imron yang memimpin kegiatan vaksinasi Kodim 0813 dan Polkes Bojonegoro mendukung penuh perusahaan terhadap pelaksanaan program vaksinasi oleh PJSP. Perlindungan pekerja dari ancaman Covid-19 merupakan langkah penting dan positif untuk menjaga hubungan kerja yang harmonis. Dengan jaminan kesehatan itu, program pemulihan ekonomi Indonesia dapat terjaga.

Kodim 0813 Bojonegoro & Polkes Bojonegoro dengan senang hati mendukung program vaksinasi bagi karyawan PT Putera Jaya Sakti Perkasa (PJSP) Bojonegoro, mendukung program Pemerintah RI membantu pemulihan perekonomian nasional,” ujarnya di sela-sela kegiatan vaksinasi. (Why) 

Comments

Popular posts from this blog

RESMI DAFTAR, PILKADA BUPATI DAN WAKIL BUPATI 2024 DI PARTAI NASDEM, WAHYU SETIAWAN DITERIMA FRAKSI DAN KETUA DPD BOJONEGORO.

AMBIL FORMULIR DI PARTAI DEMOKRAT, WAHYU SETIAWAN, RESMI MAJU DI PILKADA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BOJONEGORO 2024

DISHUB DAN POLRES BOJONEGORO, INSPEKSI DAN CEK KONDISI ARMADA BUS, UNTUK KEBERANGKATAN SMP NEGERI 1 BOJONEGORO FIELD TRIP ENTERPRENEURSHIP KE BALI